5 Spot Foto Kampus Yang Bakal Buat Foto Kamu Artsy
- Andika Radea
- May 2, 2019
- 2 min read
Updated: May 29, 2019
Indonesia memiliki banyak perguruan tinggi yang tersebar di berbagai belahan kotanya. Setiap Universitas di Indonesia memiliki view ikonnya tersendiri. Bagi kamu yang sedang ingin berburu foto dilingkungan kampus kami punya lokasi-lokasi terbaik pilihan kami untuk menjadi referensi spot untuk kamu. Ada apa aja ya!? Yuk cek yang berikut ini.
1. Boulevard UGM
Jika kamu sedang berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta. Sempatkan berkunjung ke kampus UGM. Disini kamu bisa menemui spot ikonik kampus UGM yaitu Boulevard UGM. Lokasi ini menjadi tugu landmark UGM.
2. Perpusat UI
Jika kamu sedang berkunjung ke kampus UI di depok jangan lewatkan berburu foto di Perpustakaan Pusat nya. Pasalnya saat kamu berkunjung ke Perpusat UI dijamin kamu bakal menemukan Perpustakaan megah yang tidak akan kamu jumpai di kampus lain di Tanah Air. Perpusat UI ini sekilas nampak seperti mall. Perpusat UI memiliki desain arsitektur yang menarik yang cocok untuk menjadi referensi foto arsitektur kamu. Selain keindahan arsitekturnya terdapat kedai kopi Starbucks, gym, hingga 'warnet' perpus dengan Mac terhampar bagaikan kebun 'apple' yang disediakan bagi mahasiswa UI.
3. Lapangan Cinta ITB
Beralih ke kota kembang, Bandung yang juga dikenal tempat wisata fashion. Kita lirik di kampus ITB ada Lapangan Cinta. Lapangan Cinta ini terletak di seberang lapangan basket ITB. Di Lapangan Cinta kampus ITB banyak mahasiswa ITB yang sering nongkrong disana. Tempat ini menjadi tempat para mahasiswa untuk duduk-duduk sambil berdiskusi maupun mengerjakan tugas. Bagi kamu yang ingin mencari suasana kegiatan mahasiswa tempat ini cocok untuk lokasi hunting foto kamu.
4. Gedung Isola UPI
Apakah kamu suka spot foto yang menyuguhkan arsitektur klasik? Jika ya, berkunjunglah ke kampus UPI. Disini kamu bisa menemukan bangunan ikonik UPI yaitu Gedung Isola. Gedung ini adalah bangunan bekas peninggalan era kolonial Belanda yang mana sekarang dijadikan kantor Rektorat UPI. Disini kamu disuguhkan dengan suasana sejuk lingkungan kampus UPI yang berada di kaki gunung Tangkuban Perahu, dengan hijaunya pepohonan dan terdapat danau disekitarnya yang menambah nilai eksotis tempat ini.
5. Gedung PSBJ Unpad
Jika kamu termasuk orang yang suka dengan 'jejepangan' ada spot di kampus UNPAD dengan nuansa bangungan jepang yaitu Gedung Pusat Studi Bahasa Jepang (PSBJ) di Fakultas Ilmu Budaya. Jika kamu berkunjung di waktu semester ganjil disini biasa diadakan festival budaya jepang dimana kamu bisa berburu foto dengan suasana 'wibu' eh...!?
Itulah 5 Spot Foto Kampus Yang Bakal Buat Foto Kamu Artsy bagaimana menurut kamu apakah kamu tertarik untuk berwisata ke lingkungan pendidikan diatas!?
Comments